Selasa, 13 September 2011

Kebakaran Hutan di Sumbar Kian Meluas

Liputan6.com, Padang: Kebakaran hutan di daerah Dharmasraya, Sumatra Barat, sekitar 150 kilometer dari Kota Padang semakin parah. Dalam inspeksi Dinas Kehutanan setempat, ditemukan empat titik api di sebuah areal perkebunan.
Petugas kepolisian hutan dari Kabupaten Dharmasraya tak bisa melakukan apa-apa saat menemukan kobaran api di areal sebuah perkebunan. Mereka hanya bisa melihat tanpa ada upaya untuk memadamkan, Rabu (14/9). Selain bingung, petugas yang datang ke lokasi kebakaran tak dilengkapi dengan alat pemadam kebakaran. Akibatnya, kebakaran lahan semakin meluas.
Dalam inspeksi oleh dinas terkait, pihak perkebunan membantah telah melakukan pembakaran dengan sengaja. Namun alasan yang dikemukakan pihak perkebunan sulit diterima logika. Alasannya, lokasi titik api sangat berdekatan dengan basecamp perusahaan yang dihuni oleh ratusan karyawannya. Sehingga sangat mustahil jika mereka tidak mengetahui adanya kebakaran hutan.(MEL)